Kamis, 08 Oktober 2015

For umy and aby

Resume Diskusi Group
8 oktober 2015

🎈IPC 1 ❎

🎈IPC 2 ✅
Anak menasehati ortu

Video anak kecil yang tengah memberikan ibunya nasihat agar berdamai dengan ayahnya ini menjadi viral. Banyak orang terpesona dan tersenyum sendiri melihat kelancaran sang anak berusia enam tahun itu dalam bertutur kata mengenai pentingnya ‘berteman’.

Tiana, itulah nama anak yang videonya berjudul 'A 6 year old girl give her mom a wake up calls a lesson of life after her parents been divorced’ telah ditonton lebih dari enam juta kali di You Tube. Dalam video tersebut anak enam tahun itu tampak duduk di tangga rumahnya, mengenakan kaos berwarna pink dan mash memakai pampers.

“Mom are you ready to be his friends?” begitu Tiana membuka nasihatnya kepada sang ibu yang merekam omongan panjang sang anak selama dua menit 54 detik itu.

Anak perempuan asal Surrey, British Columbia, Kanada itu kemudian meminta pada ibunya agar tidak bertengkar dengan ayahnya. Dia berkali-kali menekankan ingin ayah dan ibunya berteman, tidak saling membenci.

"I'm trying to do my best in my heart... I want you, Mom, my dad, everyone to be friends. I want everyone to be smiling. Not like being mad. I think you can do it,” ucapnya seperti orang dewasa namun dengan gaya bicara khas anak-anak. Dia bicara sambil sesekali menggaruk wajahnya atau menyentuh jari-jari tangannya.

Dalam wawancara dengan Today, ibunda Tiana, Cherish Sherry mengungkapkan nasihat panjang lebar Tiana untuk dirinya itu terjadi tidak lama setelah sang anak melihat ayah dan ibunya bertengkar di garasi rumah mereka pekan lalu. Ayah dan ibu Tiana, saat ini sudah bercerai. Namun keduanya masih saling bertemu demi putri kecil mereka.

Saat itu di rumah mereka, Cherish sedang memarkir mobil dan menabrak rak sepatu yang ada di garasi. Rak pun rusak dan sepatu-sepatu menjadi berjatuhan. Mantan suami Cherish, kemudian menyalahkan wanita tersebut karena membeli rak yang kurang berkualitas. Keduanya kemudian pun sedikit adu mulut dan hal itu disaksikan Tiana.

Tiana kemudian mengajak ibunya duduk bersama untuk bicara. Dan pembicaraan itu lah yang direkam oleh Cherish kemudian diunggah olehnya ke Facebook pada 16 September. Di halaman situs jejaring sosial itu, video Tiana sudah ditonton lebih dari 11 juta kali.

Orang-orang yang menonton video ini terpesona bukan hanya pada kemampuan bicara Tiana. Tapi juga bagaimana nasihat anak itu sangat mengena untuk para orang dewasa.

“If we live in a world where everyone is mean, everyone is going to turn into a monster,” begitu katanya. ""I just want everyone to be friends. If I can be nice, I think all of us can be nice too,” tambah Tiana mengungkapkan bagaimana seharusnya semua orang bisa saling berteman baik di dunia ini.

Pembahasan singkat tapi pelajaran yg bisa diambil adalah anak adalah pengamat nomor wahid di dunia ini. Anak bisa tau bila ada yg salah diantara ortunya. Dan itu bisa mempengaruhi jiwa anak.

🎈IPC 3 ❎

🎈IPC 4 ✅
Tema diskusi hari ini yaitu
"Father Hunger"

Seorang Ayah akan selalu jd cinta pertama bagi anak perempuannya. Anak yg dekat dengan Ayah nya cenderung menjadi pribadi percaya diri dan mudah beradaptasi dengan lingkungan. Kebalikannya, anak anak yg mengalami Father Hunger memiliki ciri :
*kurang dpt beradaptasi dgn lingkungan luar
*minder
*gay. hasil research melenceng orientasi seksual krn kehilangan sosok Ayah, atau sosok Ayah yg terlalu keras
*kesulitan dlm belajar
*susah mengambil keputusan

Anak anak yg tidak mendapatkan kasih sayang dan pujian dari sosok Ayah biasa nya tumbuh menjadi pribadi yg haus kasih sayang, mudah dirayu oleh lawan jenis. Labil. Menjelang dewasa, ketika menikah, mereka cenderung gampang give up, menuntut cerai, dan mudah menyimpulkan bahwa semua laki laki brengsek. Jika seorang ibu adalah madrastul ula, atau sekolah pertama bagi anak anaknya, maka Ayah adalah Kepala Sekolahnya.

Pertanyaan : Bagaimana dgn anak anak yg ditinggal ayahnya (krn meninggal atau hal lain?) Apa solusi nya?

Jawaban : Bisa dicari pada sosok lelaki sholeh dlm keluarga besarnya, bisa Kakek, Paman atau ustadz/guru. Sebagaimana Rasulullah yg sudah yatim sedari kecil tp di didik dan diasuh oleh Kakek dan Paman nya.

Awalnya, kami membahas tentang makin maraknya kekerasan seksual pada anak (booming lagi di tv karena ada kasus pembunuhan anak dalam kardus). Saat ini, kekerasan seksual pada anak tidak hanya dilakukan oleh orang dewasa, tapi juga dilakukan oleh anak kecil (atau teman seusianya) dalam bentuk bullying, misalnya, menendang atau menyentuh daerah pribadi milik temannya. Saat diskusi berlangsung, semakin banyak fakta fakta yang terkuak tentang kekerasan seksual pada anak kecil, hingga perilaku anak yang makin menyimpang (ke arah seksual) padahal mereka masih dibawah umur.

Untuk menghindari hal tersebut, sebagai orang tua kita perlu mengenalkan aurat sejak dini kepada anak anak, baik laki maupun perempuan. Selain itu perlu untuk kembali ke ajaran quran dan hadits meskipun saat ini telah banyak teori teorin parenting yang muncul. Contoh, gunakan kata jangan untuk keperluan akidah. Contoh yang kedua, saat mandi usahakan untuk mandi terpisah dengan anak.

 "ade,mamah mau pipis. Ade minggir dulu" Saat anak mandi,kadang ada ortu seperti ini Pada dasarnya anak usia 2 tahun keatas sudah mulai faham perbedaan gender. Jika anak terbiasa melihat aurat orang tua,apa yang lama lama terbentu dibenak anak? Oh,mamah aja boleh liatin aurat ke orang lain "ade,cepet buka bajunya." Padahal diruangan itu banyak orang.

Oleh karena itu, kita sbgai calon ibu dan ibu dari anak anak penerus bangsa. Diharapka bs kerjasama dengan suami untuk mengajarkan anak tentang agama.
Terimakasih

🎈IPC 5 ✅
Assalamualaikum. Hari ini IPC 5 cukup banyak yg dibahas:
🍓 Mulai dari curhatan salah satu keluarga IPC 5 yg anaknya terkena down sindrom (DS). Dukungan dan semangat dari keluarga terdekat sangat banyak pengaruhnya terhadap sang bunda. Karna kondisinya saat ini, sang bunda memang membutuhkan kekuatan dan semangat untuk membesarkan karunia yang sangat luar biasa indah dari Allah SWT tersebut.
DS sendiri merupakan kelainan genetik pada kromosom 21. DS ini berdampak pada keterlambatan pertumbuhan dan mental pada anak. Sehingga anak DS biasanya mengikuti beberapa terapi.

🍓Selain itu dibahas juga mengenai materi teh judit. Beberapa tips yg sdh dilakukan bunda2 shalihah utk mengajarkan hapalan Al-Qur'an anak2 di rm sbb:
1. Merekam suara sang anak dan didengarkan kembali
2. Bernyanyi 
3. Bercerita binatang mengkaitkan dengan arti dari surat yg dihapalkan
4. Utk yg sdh sklh Komunikasi dgn guru di sekolah dan mengulang hapalan bersama bunda di rumah sambil bundanya belajar hapalannnya jg😁
Dibuat semenarik mungkin agar sang anak tidak bosan dan antusias menghapal 😍.

🎈IPC 6 ✅
Awalnya, kami membahas tentang makin maraknya kekerasan seksual pada anak (booming lagi di tv karena ada kasus pembunuhan anak dalam kardus). Saat ini, kekerasan seksual pada anak tidak hanya dilakukan oleh orang dewasa, tapi juga dilakukan oleh anak kecil (atau teman seusianya) dalam bentuk bullying, misalnya, menendang atau menyentuh daerah pribadi milik temannya. Saat diskusi berlangsung, semakin banyak fakta fakta yang terkuak tentang kekerasan seksual pada anak kecil, hingga perilaku anak yang makin menyimpang (ke arah seksual) padahal mereka masih dibawah umur.

Untuk menghindari hal tersebut, sebagai orang tua kita perlu mengenalkan aurat sejak dini kepada anak anak, baik laki maupun perempuan. Selain itu perlu untuk kembali ke ajaran quran dan hadits meskipun saat ini telah banyak teori teorin parenting yang muncul. Contoh, gunakan kata jangan untuk keperluan akidah. Contoh yang kedua, saat mandi usahakan untuk mandi terpisah dengan anak.

"ade,mamah mau pipis. Ade minggir dulu" Saat anak mandi,kadang ada ortu seperti ini Pada dasarnya anak usia 2 tahun keatas sudah mulai faham perbedaan gender. Jika anak terbiasa melihat aurat orang tua,apa yang lama lama terbentu dibenak anak? Oh,mamah aja boleh liatin aurat ke orang lain "ade,cepet buka bajunya." Padahal diruangan itu banyak orang.

Oleh karena itu, kita sbgai calon ibu dan ibu dari anak anak penerus bangsa. Diharapka bs kerjasama dengan suami untuk mengajarkan anak tentang agama.
Terimakasih

🎈IPC 7 ✅
Pelecehan seksual

Berawal dari membahas kasus Putri, anak yg dilecehkan (maaf : diperkosa) kemudian ditaruh di kardus dan dibuang di pinggir jalan.
Banyak dr pelaku (dengan usia bervariarif) yg melakukan hal itu tidak hanya karena pengaruh dari media elektronik, namun jg pengaruh lingkungan sekitar.
Salah satu contohnya karena anak melihat orangtuanya saat berhubungan badan.
Maka disitulah orangtua sebaiknya lebih peduli dan menanamkan pendidikan seks sedari dini untuk anak-anaknya.
Dimulai dr hal kecil seperti mengajarkan anak untuk tidur sendiri/pisah tidur dengan orangtuanya di usia 2 tahun.
Pisah tidur dengan saudara di usia 10 tahun, dan tidak boleh berada dalam 1 selimut.
Membekali anak dengan buku bacaan tentang pendidikan seks agar si anak dapat melindungi dirinya sendiri.
Ajari mengenai organ tubuh, apa namanya, apa fungsinya.  Jangan dijadikan hal tabu dalam pembicaraan keluarga.

Kesimpulan :
Peran orangtua sangat penting agar anak terhindar dari pelecehan seksual dan kecanduan pornografi.

🎈IPC 8 ✅
Melatih Anak Makan Sendiri

- Utk mencukupi porsi makan anak,cek kecukupan porsinya. Standarnya adalah kepalan tangan anak.
- Selambat2nya usia 7 tahun anak sudah harus bisa mulai makan sendiri. Maka sebelum 7 tahun kita pastikan proses melatih kemandirian anak berjalan dengan penuh cinta.
-Pembiasaan tingkah laku pada anak minimal adalah 4 tahun.. Bisa dgn mulai men'sounding' anak utk mulai belajar makan sendiri sedini mungkin melihat kondisi si anak..
- Misal mulai men stimulus dgn dibiarkan pegang sendok sendiri, agar dia antusias menyendok sendiri. Stlhnya dia akan mulai bisa makan sendiri sebelum usia 2 tahun, serta diajari bahwa makanan dihadapannya itu akan dimakan bukan buat mainan atau dianggurin.
-Apabila tumbuh kembang emosinya bagus, proses belajarnya akan lancar2 terus. Tapi kalau usia satu tahun lebih perkembangan emosinya lagi labil, itu juga bisa pengaruh ke perkembangan kemandiriannya. Shg harus dipantau terus tumbuh kembang emosi anaknya.
- Awal BLW biasanya makannya sambil dibuat mainan, shg ibunya jgn bosan utk ekstra bebersih.
-Sisi positifnya anak mau nyoba makanan apa aja, krn rasanya jg alami dan ga dicampur.

🎈IPC 9 ✅
1⃣ jika anda masih memiliki banyak pertanyaan mengenai haram/halalnya vaksinasi,berarti anda perlu membeli buku ini :

Alhamdulillah buku kami "Vaksinasi Mubah dan Bermanfaat" telah tercetak
Muraja'ah: ustadz DR. Arifin Badri, MA
(Doktor Jurusan Fikh Alumni Universitas Islam Madinah)

KATA PENGANTAR:
1⃣ Prof. dr. Cissy B. Kartasasmita, Sp.A (K), M.Sc, Ph.D
(Ketua Satgas Imunisasi PP IDAI 2014-2017)

2⃣ Prof. dr. Budi Mulyono, Sp.PK (K), MM
(Kepala Bagian Patologi Klinik UGM, Direktur RSUP DR. Sardjito Yogyakarta 2009-2012)

3⃣ dr. Piprim Basarah Yanuarso, Sp. A (K)
(Founder Rumah Vaksin, Sekjen PP IDAI 2014-2017)

4⃣ DR.Med. dr. Suwarso Sp.PK (K)
Ahli Virologi dan konsultan Praktisi Vaksinasi

📚 PENERBIT: PUSTAKA MUSLIM YOGYAKARTA
Silahkan hubungi untuk memesan
Silahkan SMS/WA ke nomor:
081329803213
Harga Rp.30.000

2⃣ jika biasanya kita lebih fokus pada bagaimana perjuangan kita saat hamil dan melahirkan...maka kita seharusnya mampu mentafakuri kebesaran Alloh yang telah menciptakan makhluk kecil dalam rahim kita...bagaimana Maha Sempurnanya Ia yang membuat segumpal daging tersebut berubah menjadi bayi mungil nan lucu dan menggemaskan...MashaAlloh...betapa Alloh sebaik-baik pencipta dan pemelihara.

3⃣ singkatnya...apa yang kita tanam itulah yang akan kita panen...apa yang kita perbuat,tunjukkan pada anak-anak kita,itulah yang akan mereka perbuat kepada kita..."children see children do"

🎈IPC 10 ✅

"MEMUJI ANAK, ADA ILMUNYA LHO!" 😉

Ibu mana yang ngga suka memuji anak sendiri? Pujian adalah motivator eksternal. Tujuan mendisiplinkan adalah membangkitkan motivator internal. Oleh karena itu, memberi pujian tidak semudah membuka mulut. Pelajari cara memuji yang tepat agar anak belajar membangun motivasi internal.

Berikut beberapa hal yang patut diperhatikan :
1. Spontan, dalam berbagai situasi.
"Kelihatannya PRnya sulit, tapi kamu tekun sekali mengerjakannya"

2. Spesifik
"Wah, aku suka gambar ini karena warnanya bergradasi dan yang kecil-kecil diwarnai juga

3. Tidak ada pesan tersembunyi
Bukan untuk menyindir. "Wah, keren banget kakak bisa selesai cepat. Adik keren juga kan? Masa gitu aja ngga bisa."

4. Fokus pada kepuasan internal (diri sendiri)
"Kamu rapi sekali menata mainannya. Enak ya, jadi gampang kalo mau nyari pasangannya"

5. Bukan untuk memanipulasi
"Anak baik, tolong ambilkan tas itu ya"

6. Puji usahanya, bukan hasilnya (Proses)
"Wah, ibu lihat tadi kamu mencoba mengambil sendiri, tumpah sedikit tak apa".

7. Tulus
Sebab dan situasinya jelas untuk anak
"Terimakasih ya, kamu menolong bukakan pintu".

Pujian itu pada dasarnya baik, yaitu bila ditujukan sebagai motivator eksternal dan bisa diterapkan jadi alat mendisplinkan anak, tetapi salah-salah jadi pedang bermata dua. Maka, pelajari ilmu memuji dalam proporsi yang rasional 😊

Tidak ada komentar:

Posting Komentar