Rabu, 21 Oktober 2015

Obat buat anak

⁠⁠⁠RESUME BINCANG SERU (BIRU)

Islamic Parenting Community

💊Ibu Cerdas dalam Penggunaan Obat-obatan untuk Keluarga💊

〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰

👤Narasumber : Fatimah Berliana Monika (Monik), ST, MM
🏠 IPC 2
👫 PJ Management : Riesya Utami & Kamilah Fithri (Div Program IPC)
📝Admin : Resa Rahmawati
👥Host : Ridha Ariyati - Jakarta
📣Co-Host : Dini Puspasari - Kudus
📣MC IPC #1 : Mita Suci Afrilla - Medan
📣MC IPC #3 : Putri Aditya Wardani - Yogya
📣MC IPC #4 : Aulia Rizviyanti - Bogor
📣MC IPC #5 : Wafaa Ubaid Salim (Ummu Shaabira) – Bandung
📆Tanggal Diskusi : Selasa, 29 September 2015
⌚ Waktu Diskusi : 10.00 – 11.30 wib

〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰

👤 Profil Narasumber

Fatimah Berliana Monika (Monik), ST, MM lahir di Bandung, menyelesaikan pendidikan Sarjana di Fakultas Teknik Sipil, Institut Teknologi Bandung (ITB) akhir tahun 2000 dan menyelesaikan pendidikan di Magister Manajemen Universitas Indonesia (UI) Jakarta pertengahan tahun 2002. Beliau juga seorang Konselor Menyusui & Aktivis yang memperjuangkan ASI-menyusui serta kesehatan anak.

Ibu 2 putra berusia 8 dan 6 tahun ini berdomisili di Rochester, New York, Amerika Serikat selama beberapa tahun hingga tahun 2014. Beliau bergabung dengan La Leche League International (Organisasi internasional non profit non sektarian terbesar di dunia pendukung ASI-menyusui , yang saat ini tersebar di 70 negara) . Monik berhasil lulus Akreditasi untuk menjadi seorang Leader La Leche League International tahun 2013.  Monik memimpin La Leche League (LLL) Group of Rochester South, NY, US hingga bulan Juni 2014. Monik adalah orang Indonesia pertama yang membuka Grup La Leche League Indonesia.

Senang mengedukasi masyarakat dengan berbagai cara, dan selama tinggal di Indonesia menjadi pembicara / narasumber tetap di Kelas Persiapan Kelahiran & Menyusui, memberikan konseling menyusui gratis untuk Ibu menyusui semua kalangan, menjadi pembicara di berbagai Seminar atau Kelas Edukasi di berbagai komunitas, serta membina bidan dan Posyandu di kampung sekitar Monik tinggal.  Selama tinggal di Amerika Serikat, Monik melanjutkan tugasnya membantu Ibu berbagai bangsa yang baru melahirkan dan memiliki masalah menyusui. Selain itu Monik secara rutin menulis dan membantu kesulitan seputar menyusui dan kesehatan di dunia maya. Monik juga menjadi kontributor tetap The Urban Mama kolom Expert Explains (http://theurbanmama.com/) , Gerakan Pranikah kolom Medis  (http://pranikah.org/), membantu Facebook Grup GESAMUN (Gerakan Sadar Imunisasi) Milis Sehat YOP, Grup Super Premature (Komunitas orang tua dari anak-anak yang terlahir prematur), Grup Rumah Ramah Rubella (Komunitas para orang tua dari anak-anak penderita TORCH/Toxoplasmosis, Others, Rubella, CMV, Herpes) serta menjadi narasumber di majalah-majalah yang membahas ASI dan kesehatan anak.

Monik telah meluncurkan buku ASI pertamanya berjudul Buku Pintar ASI & Menyusui pada tanggal 27 Desember 2014 dan mendapatkan sambutan yang baik, telah cetak ulang sebulan setelah launching & menjadi Best Seller di TB Gramedia Jakarta. Tulisan-tulisan Monik dan diskusinya dengan para tenaga kesehatan, Ibu/Ayah hingga Nenek yang peduli akan ASI-menyusui serta kesehatan anak bisa dilihat di akun-akun media sosialnya :

Facebook : Fatimah Berliana Monika Purba - https://www.facebook.com/fbmonika

Akun twitternya : @f_monika_b

〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰

Ibu Cerdas dalam Penggunaan Obat-Obatan untuk Keluarga

Oleh Fatimah berlianamonika
Konselor Menyusui&
La Leche League Leader

🌾DEMAM : Kawan/ lawan? Penyakit/ gejala penyakit?🌾

➡ demam perlu segera diturunkan
➡ demam tinggi dapat merusak otak
➡ demam bila dibiarkanakan kejang
➡ obat demam merusak hati & ginjal
➡ obat demam lewatanus lebih ampuh dari obat minum
➡ berikan antibiotik (ab) saat demam

⭕Fakta demam
✅ Kerusakan otak bila demam >42C & sangat jarang demam >41C
✅ Demam membantu tubuh melawan infeksi
✅ Tingginya demam tidak berhubungan dengan keparahan penyakit
✅ Tidak ada bukti bahwa obat via anus lebih ampuh
✅ Tidak ada bukti memberi obat demam tiap 4 jam mencegah kejang demam

💟 Pemberian obat penurun demam & pengurang sakit: bukan untuk menyembuhkan tapi untuk menyamankan
💟 Hitung Dosis Obat: Berdasarkan BERAT BADAN (BB)
Paracetamol: 10-15 mg / kg BB
Ibuprofen : 4-10 mg / kg BB
💟 BACA KANDUNGAN DI KEMASAN
💟 Ke dokter bila Bayi <3bln Demam => 38 C ; Gawat darurat
💟 Demam > 3 hari Tanpa ada gejala penyakit lain

🌾Penyakit Langganan: Batuk Pilek (Selesma/Common Cold)🌾

🚩 Selesma BUKAN Flu
🚩 Obat batuk pilek yg dibeli bebas TIDAK BOLEH untuk Anak < 4thn (FDA)
🚩 MELER ingus (mucus) bermanfaat: mencegah kuman,kotoran dll memasuki Paru

Ringankan Penderita:
☑ Banyak minum, sup
☑ Parasetamol
☑ Udara jangan kering, AC dingin
☑ Tetes hidung nacl – kalau perlu

Obat Batuk Pilek:
1. Penekan Batuk : Dextromethorphan: sudah dilarang. Kodein
2. Dekongestan = Kurangi Hidung Tersumbat
3. Expectoran =  Pengencer Dahak
❗❗EFEK SAMPING OBAT BANYAK

🌾Penyakit Langganan: Diare & Muntah🌾

💟 Gangguan Saluran Cerna
💟 BAB minimum 3x / 24 jam : CAIR, BANYAK

PENYEBAB
1⃣ Infeksi :
1. Virus paling sering pada anak: Rotavirus, Adenovirus
2. Bakteri (mis E coli, Campylobacter, Salmonela,shigella)
3. Parasit (Amuba, Giardia lamblia, Cryptosporidium)
2⃣ Keracunan makanan
3⃣ Efek samping obat (terutama antibiotik)
4⃣ Alergi bahan makanan

Cegah Dehidrasi Dengan Memberikan:
CRO (cairan rehidrasi oral)

Tips agar anak mau mium Cairan Rehidrasi Oral (CRO) seperti oralit :
1. Gunakan Mug/ gelas lucu
2. Sedotan menarik
3. Dibekukan (es/ Kristal es)

HUBUNGI DOKTER BILA :
•Terdapat darah atau tinja berwarna hitam
•Diare berlangsung lebih dari 2 minggu
•Muntah yang sering
•Muntah kehijauan, menyemprot
•Nyeri perut hebat
•Demam tinggi
🚼 Bayi.3 bulan, suhu.38.C
🚼 Bayi3–6 bulan, suhu.38.3.C
🚼 Bayi> 6 bulan, suhu.40 .C
🚼 Demam menetap> 72 jam
•Terlihat sangat lemah
•Tidak mau minum dan tetap muntah dan diare.
•Tanda-tanda dehidrasi berat
•Luar biasa mengantuk, lemas, lunglai, sulit dibangunkan
Salah Satu Gawat Darurat :
DEHIDRASI BERAT
▶ Buang air kecil berkurang
▶ Tidak ada air mata ketika menangis
▶ Mata, ubun-ubun, atau perut cekung
▶ Tidak mau minum
▶ Mulut kering
▶ Terlihat sangat kehausan
▶ Bila kulit dicubit- tidak cepat kembali
▶ Terlihat mengantuk, tidak aktif merespon

Tanda gawat darurat lain : Segera ke RS / dokter
1. Sesak napas
2. Bayi menolak menyusu
3. Sangat lemah/ rewel berat sulit ditenangkan

Penggunaan Obat Rasional (POR) / Rational Use of Medicine (RUM)
➡ Dicanangkan di Nairobi, Kenya 1985

POR : Aman& Efektif
☑ TEPAT sesuai klinis (Diagnosis)
☑ TEPAT Dosis (Individual)
☑ TEPAT jangka waktu pengobatan
☑ TEPAT Informasi (Obyektif)
☑ TEPAT Harga

🌾Saat ke Dokter:
Mencari resep obat
Atau
Mendapatkan diagnosis penyakit
Kumpulan Gejala►Periksa ke Dokter►Anamnesa/ Tanya Jawab (Periksa Fisik)
Bila Perlu: Tes Penunjang (Tesdarah, Urin, Tinja, dll)► Diagnosis

Diagnosis penyakit ➡ Tatalaksana /terapi
Tatalaksana/ Terapi ada 5 bentuk:
1. Saran & informasi.
2. Terapi non obat
3. Terapi Obat= POR/RUM.
4. Rujukan, 2ndopini
5. Kombinasi
❗Tanyakan bentuk obat: tablet, syrup, puyer

Indonesian “Puyer” :
Penghancuran beberapa obat menjadi bubuk & membaginya

Antibiotik (AB) = Obat Penyembuh Segala Penyakit?
Antibiotics are not always the answer▶ Tidak Bisa Membunuh VIRUS

INFEKSI:
Virus= 75% semua infeksi
Bakteri kurang dari 25%
Parasit kurang dari 1% (Amerika)
Jamur kurang dari 1%(Amerika)

KELIRUMOLOGI Penggunaan Antibiotik(AB)
❌AB adalah obat dewa, manjur untuk semua penyakit”
❌Demam, batuk-pilek, diare akut karena virus , makan AB dong
❌Kalau gak pakai AB, lama sembuhnya
❌Minta AB yang kuat, yang paten, yang terbaru
❌Perlu selalu sedia AB di rumah
❌Semuakuman -jahat! Makan AB dong

Apa masalah dalam penggunaan Antibiotik (AB) tidak Rasional?
1⃣Toksisitas
•Kerusakan ginjal; Kerusakan hati
2⃣Interaksi dengan obat lain
•Dapat mempengaruhi/ dipengaruhi efek obat lain
3⃣Reaksi Hipersensitifitas
•Reaksi anafilaksis Steven-Johnson Syndrom
4⃣Gangguan kehamilan/janin
•Pewarnaan gigi (Tetrasiklin)
•Gangguan hati pada wanita hamil
•Kerusakan tulang rawan (Fluoroquinolon)
5⃣Resistensi Antibiotik
•Muncul “SUPERBUGS”

🔋Kuman super kebal antibiotik = SUPER BUGS
🔋ANTIBIOTIK bisa IMPOTEN?
🔋Kuman MERAJALELA?
🔋TERPELANTING MUNDUR ke era PRA-Antibiotik!!

Resistensi antibiotik(AB) : masalah bersama
Apa yang dapat dilakukan?
✔Pasien yang cerdas& kritis
✔Menkes meresmikan Komite Pengendalian Resistensi Antimikroba

🌾Ibu Menyusui Sakit = Bolehkah Menyusui?🌾

✔Penyakit umum: boleh menyusui

❌Tidak Boleh Menyusui Total Jika:
1. Menderita HIV –AIDS
2. Terinfeksi HTLV  (Leukimia, penyakitparu, kulit,dll)
3. Pengguna Narkoba
4. Kemoterapi/ Radiasi Kanker

❗Berhenti Menyusui Sementara:
1. Menderita penyakit berat-opname
2. cacarair , herpes pada payudara
3. Epilepsi, obat anti Depresi

Manfaat menyusui saat sakit:
1.Mengurangi Stress
2.Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
3.Metabolisme tubuh lebih efisien
4.Tidur lebih nyenyak
5.ASI mengandung antibodi, melindungi bayi

Cek Keamanan Obat-obatan untuk Bayi & Pengaruhnya pada Produksi ASI ➡ Database dr.Thomas Hale
💻Toxnet
💻Drugs.com

▶ Isi Kotak P3K & Keamanan Penyimpanan ⏩ Letakkan Obat JAUH dari Jangkauan Anak-Anak

Mencegah lebih baik dari mengobati
1⃣Beri Bayi IMD & ASI Eksklusif
ASI merupakan hal terbaik untuk bayi kita. Kita berhak memberikan asupan pada bayi kita hanya dari ASI, dan memperoleh dukungan atas pilihan tersebut.

Manfaat ASI :
1. Menurunkan resiko infeksi telinga
2. Menurunkan resiko diare
3. Menurunkan resiko pneumonia.
2⃣Imunisasi Sejak Lahir
#tahukahkamu 1,8 juta anak Indonesia tidak diimunisasi secara lengkap (ketiga tertinggi di dunia) *UNICEF
Alasan untuk memberi imunisasi?
1. Polio
2. Pertussis
3. HIB
4. Rubella
5. Chickenpox
6. Tetanus
3⃣Cuci Tangan Dengan Benar
8 tahap mencuci tangan yang benar:
1. Telapak tangan
2. Sela-sela jari
3. Punggung tangan
4. Dari tengah ke jempol
5. Jari-jari
6. Kuku-kuku
7. Pergelangan tangan
8. Bilas dan keringkan

Ingat untuk mencuci tangan :
• Sehabis dari toilet
• Setelah bersin atau batuk
• Setelah bermain dengan hewan peliharaan
• Setelah olah raga atau bermain diluar
• Sebelum makan

5 tempat dengan kuman terbanyak
1. Pegangan kran air
2. Spon cuci piring
3. Keranjang belanja di swalayan
4. Tas belanja
5. Benda-benda yang digunakan bersama

4⃣Tutup mulut saat bersin & batuk
5⃣Minum air bersih matang, mencuci & memasak makanan dengan baik & matang
6⃣Tidak merokok, Rumah & lingkungan bebas rokok.
Terimakasih

〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰

Sesi Tanya Jawab

1⃣finda-serpong-ipc3
1. Apa saja sebaiknya isi kotak P3K?
2. Kalau susah untuk menghindarkan anak dari paparan asap rokok & residunya, apa saja yang bisa dilakukan supaya efek negatifnya dapat dihindari?

Jawaban :
Dear Bu Finda. Menjawab pertanyaan no 1. Apa saja isi kotak P3K. Pada prinsipnya, kotak P3K terdiri dari barang-barang yang umum bagi seluruh anggota keluarga, dan barang-batang /obat-obatan khusus bila dibutuhkan. Yang wajib ada yaitu: CRO (Cairan Rehidrasi Oral ) sediaan sachet misalnya oralit Kemudian obat antipiretik-analgesik seperti Paracetamol dan atau Ibuprofen
Lalu perlengkapan penanganan luka seperti kapas, kassa,  Betadine  (maaf debut merk), band aid, plester
Wajib ada termometer
Lalu masuk ke obat-obatan khusus tiap anggota keluarga misalnya untuk penderita Asma
Bila ingin tau isi Kotak P3K saya silahkan baca tulisan lama saya ini: https://m.facebook.com/photo.php?fbid=10203896795846163&id=1409280466&set=a.1070999501093.13218.1409280466&source=43
Untuk pertanyaan kedua Bu Finda. Memang sedih ya bila menjadi korban 2nd dan 3rd Hand smoking
Yang utama adalah lingkungan rumah steril dari paparan asap rokok
Bilapun ada anggota keluarga di rumah yang merokok: Beri syarat tidak boleh merokok di dalam rumah dan juga tidak di dekat pintu masuk/pintu lain di rumah
Kemudian syarat lainnya: ketika masuk rumah pasca merokok di luar rumah segera ganti semua baju dan bila memungkinkan ya mandi
Ini tulisan saya mengenai Bahaya 3rd Hand smoking : https://m.facebook.com/notes/fatimah-berliana-monika-purba/merokok-saat-tidak-ada-orang-lain-gak-masalah-pelajari-dulu-3rd-hand-smoke-/10203415846622733

2⃣Assalamualaykum mba Monik saya mau bertanya, bagaimana penggunaan AB (antibiotik) secara baik dan benar? Kapan sih kita harus minum AB? Dan terkadang AB itu jarang sekali dihabiskan karena merasa sudah sembuh akhirnya jadi resisten terhadap AB lalu bagaimana solusi nya bu? . Terima kasih
Lestari_IPC4_Purwakarta

Jawaban:
Wa'alaikumsalam Dear Bu Lestari di presentasi yang saya buat, sudah saya paparkan bahwa hampir sebagian besar penyakit umum  (common problem) penyebabnya adalah Virus yang tidak bisa di Obati dengan Antibiotik
Oleh karena itu yang pertama dan utama ketika pergi ke dokter: Tanyakan diagnosis nya dalam bahasa medis
Dari situ kita bisa crosscheck,  diskusikan ke dokter apakah terapi obat yang disarankan dokter sudah sesuai tatalaksana penyakit tersebut.
Rata-rata penyakit yang di sebabkan bakteri yang memerlukan Antibiotik perlu pemeriksaan penunjang.
Misalnya ISK (Infeksi Saluran Kemih ) ya perlu tes urin rutin dan kultur urin untuk memastikan jenis bakterinya
Atau penyakit TB (Tuberkulosis) kan perlu pemeriksaan dahak (BTA/Basil Tahan Asam). Tidak hanya karena sering batuk langsung diberikan diagnosis TB
Atau diare.Apakah diarenya dengan darah? Bila ada darah ya Tinja nya dites lab untuk memastikan apakah darah dari luka -maaf- anus atau terinfeksi Amoeba / Shigella
Ketika berdasarkan pemeriksaan fisik, keluhan dan hasil pemeriksaan penunjang positive terinfeksi bakteri -misalnya- ya Antibiotik harus dihabiskan sesuai anjuran dokter. Walaupun badan terasa lebih sehat tetap habiskan Antibiotik nya
Untuk tau tubuh kita resisten/tidak ya harus melalui pemeriksaan penunjang juga. Misalnya tes urin ISK nanti keluar daftar-daftar yang sudah resisten. Konsekuensi nya, pasien harus mengkonsumsi Antibiotik level di atasnya yang lebih keras istilah awamnya- . Oleh karena itu mari dicegah.
Semoga jelas ya ✅

3⃣ 1. Anak-anak misal batuk pilek sering kalau sakit diberi obat biasa tidak mempan baru setelah oleh dokter diberi antibiotik yang harus dihabiskan. baikkah pemberian antibiotik tersebut?
2.Bagaimana cara menghindari efek-efek mengkonsumsi obat-obat kimia pada anak dan orang tua?
3.Bolehkan dikombinasikan dengan obat herbal semacam madu yang sudah ada kandungan obat helbalnya.
4. Apakah ada cara lain yang lebih efektif untuk penyakit "rumahan" selain diberi obat?
sukron jazillah
Dini_kudus_ipc2

Jawaban:
Dear Bu Dini:
1. Batuk Pilek alias Common Cold alias Selesma: Penyebabnya Virus. Jadi apakah bisa di Obati dengan Antibiotik? Tentu tidak tepat dan membuka gerbang resisten si Antibiotik
2. Yang harus dipahami, Obat diberikan : Sesuai Indikasi alias sesuaikan dengan tatalaksana penyakitnya. Jadi konsep RUM (Rational Use of Medicine ) / POR (Pengobatan yang Rasional ) bukan pula membuat kita Anti Obat apalagi jadi Anti Dokter. Yang utama : Saat konsultasi ke dokter: Tanyakan diagnosis dalam bahasa medis. Lalu cari tau sesuaikah terapi yang diminta dokter dengan panduan tatalaksana penyakit tersebut. Untuk saya sendiri mengacu WHO, AAP, AAFP dll
3. Saya lebih menyarankan konsumsi sesuatu dalam bentuk tunggal. Misalnya konsumsi madu ya baiknya madu murni saja. Karena penelitian herba-herba masih sangat terbatas di khawatirkan terdapat efek samping yang belum diketahui apalagi untuk anak-anak. Jangan lupa madu baru boleh diberikan sejak anak usia 12 bln ya.
4. Bila melihat persentasi saya maka Tatalaksana / terapi suatu penyakit ada 5 macam. Dimana no 2 itu Terapi Non Obat. Contohnya apa? Misal saat demam, yg utama bukan beri obat penurun demam tapi minum yg banyak, kompres hangat. Untuk bayi ya skin to skin dengan Ibu/Ayah. ✅

4⃣Assalamu'alaikum wr wb... Bunda Monik...
pertanyaan :
1.bunda bolehkan wanita yang belum melahirkan menyusui
2.Bagaimanakah kita mengetahui ciri-ciri ASI yang baik untuk buah hati kita
Syukron atas jawabannya semoga menjadi ilmu yang bermanfaat bagi saya...aamiin
Noni_Tangerang

Jawaban:
Wa'alaikumsalam Dear Bu Noni :
1. Tentu boleh. Sebenarnya pertanyaan yang lebih tepat: Bisakah wanita yang belum melahirkan menyusui?  Jawabannya : Bisa. Namanya Teknik Induksi laktasi.
2. Setiap tetes ASI sangat berharga makanya ASI disebut cairan emas / liquid gold. Jadi kalau ditanya ciri-ciri ASI yang baik ya tidak perlu pakai ciri-ciri baik itu tampak bening/encer (Foremilk) yang kaya Laktosa untuk perkembangan otak bayi hingga ASI yang tampak lebih kental (Hindmilk ) yang kaya lemak semua nya diperlukan bayi. Yang perlu diketahui adalah tanda-tanda ASI perah yang telah di simpan menjadi rusak (spoiled). Semua ini ada di dalam buku ASI saya  (Buku Pintar ASI&Menyusui) ✅

5⃣Hafni_ipc1_pamekasan . Assalamualaikum teh monik, ada ga efek samping dari paracetamol yang diberikan pada anak saat suhu tubuhnya masih dibatas normal demam , misal anak diatas 6 bulan suhu tubuhnya masi 39. Karena dengan suhu tubuh segitu aja anak udah mulai agak rewel. Terimakasih

Jawaban:
Wa'alaikumsalam Dear Bunda Hafni. Tidak ada obat yang 100% tanpa efek samping. Tetapi bila kita menggunakannya dengan tepat: Tepat indikasi , tepat dosis ya efek samping tentu makin kecil. Saya copas penjelasan yang relevan dari tulisan soal Demam & Paracetamol dari FP saya
Dosis Paracetamol adalah 10-15 mg/kg per dosis diberikan setiap 4-6 jam (oral) adalah dosis yang aman dan efektif. Sangat dianjurkan memberikan takaran sesuai BB/berat badan anak, bukan sekedar mengikuti anjuran pakai berdasarkan usia yang biasanya tertera di kemasan.

Juga perhatikan kandungan tiap produk, karena untuk merk yang sama, varian yang berbeda kandungan per ml nya berbeda. Misal, saya ambil merk, ada Panadol untuk anak biasa, ada yang forte. Contoh lain, ada Sanmol drop, ada Sanmol syrup. Hal penting juga, gunakan ukuran yang tepat, misal disebut per 5 ml ya gunakan sendok takar/pipet untuk bayi , jangan gunakan sendok makan/sendok teh yang biasa dipakai di rumah. Hal penting lainnya, letakkan obat-obatan di tempat yang tidak mudah dijangkau anak-anak.

Paracetamol dapat berbahaya , menyebabkan hepatotoxicity karena overdosis. Ya secara umum obat-obatan apapun bila dikonsumsi overdosis akan berbahaya , tidak hanya paracetamol.

Berdasarkan Jurnal : Paracetamol poisoning in children and hepatotoxicity By A. PENNA & N. BUCHANAN, Paediatric Pharmacology Unit, Westmead Hospital and the University of Sydney, Sydney, Australia: Chronic poisoning ketika dosis mencapai 130 mg/kg per hari.

Berikut ini adalah beberapa tanda Overdosis Paracetamol : Hilang nafsu makan, mual, muntah, nyeri perut, berkeringat, lemas, warna urin lebih gelap, kulit dan bagian putih mata menjadi menguning (Jaundice). https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=948519958520477&substory_index=0&id=947692481936558&ref=bookmarks .

Orang tua tidak direkomendasikan memberikan obat batuk pilek (OTC/Over The Counter Products alias Obat batuk pilek yang dijual bebas tanpa resep) yang mengandung Paracetamol & Ibuprofen karena berpotensi pada saat bersamaan orang tua memberikan juga obat penurun demam.✅

6⃣Vika_Bekasi_IPC 1
Assalamualaikum teh monik,
Apakah tanda-tanda (gejala dan penanganannya) yang di sebutkan di paparan juga berlaku buat orang dewasa ?

Jawaban :
Hmm gejala penyakit? Misal di Slide Penyakit langganan: Batuk pilek,  Diare. Maka anak dan dewasa sama
Untuk penanganan  (Tatalaksana penyakit) secara umum sama baik anak maupun dewasa tentu beda dosis obatnya. Terapi suportif nya yang mungkin disesuaikan. Misalnya bayi batuk pilek ya beri ASI dan ASI sementara orang dewasa ya minum air putih hangat, makanan berkah sop-sopan, dll. Semoga jawaban ini sesuai yang dimaksud di pertanyaan Bu Vika ✅

7⃣ Polin_Bogor_ipc#2
Pagi bu Monik.. Penyakit ringan apa saja yg obat jadi solusi terakhir? Jadi keluarga terutama anak-anak tidak banyak terpapar kimia.
Terima kasih bu.

Jawaban :
Dear Bu Polin, sudah saya paparkan bahwa pemberian obat disesuaikan dengan tatalaksana penyakitnya. Sudah saya sampaikan Terapi ada 5 bentuk dan no 2 nya Terapi Non Obat. Jadi secara spesifik penyakit ringan apa yang di tanyakan?  Bila Batuk pilek kan tidak perlu obat kecuali paracetamol bila saat demam sangat tidak nyaman. Yang utama itu asupan cairan. Penyakit ringan lain seperti diare tanpa darah kan yang utama beri CRO (Cairan Rehidrasi Oral). Jadi perlu spesifik paham terapi medis dan non medis untuk setiap penyakit. ✅

8⃣ Emma-tangerang IPC2.
Assalamu'alaikum, salam kenal teh monik. Emma mau tanya, bagaimana cara penyimpanan obat yang benar? Karna, tiap dokter memberikan penjelasan yang berbeda" dalam penyimpanan obat. Ada yang memberikan penjelasan, obat yang sudah di simpan di lemari es tidak boleh terlalu lama di suhu ruang dan harus segera di kembalikan ke lemari es. Dan dokter yang lainnya berbeda, tidak apa" di suhu ruang asalkan berada di kotak penyimpanan obat. Misal kotak p3k. Option manakah yang benar teh monik? Sebelumnya emma ucapkan terima kasih atas penjelasannya. Wassalamu'alaikum.

Jawaban :
Wa'alaikumsalam Bu Emma. Tergantung bentuk obatnya. Setiap obat punya daya tahan berbeda begitu pula cara penyimpanan nya. Misalnya Antibiotik syrup harus di simpan dalam kulkas dan langsung dibuang ketika sudah selesai terapinya. Jadi ketika beli/tebus obat tanyakan ke apoteker mengenai cara penyimpanan dan daya tahan obat tsb. ✅

9⃣ Erni_kaltim_ipc#3
Assalamaulaikum teh monik...😊
Boleh tau tip menyimpan obat-obatan di kotak obat? Jenis obat apa saja dan lama atau waktu menyimpan yang aman itu berapa lama?
Terima kasih jawabanya ya teh...😊

Jawaban :
Yang ke 9 pakai jawaban untuk Bu Emma (pertanyaan ke 8/red). Jadi sudah terjawab semua ya

✳Clossing✳
Ibu dan Ayah adalah dokter anak pertama dan utama. Jadi saya harap agar Ibu dan Ayah mau terus belajar bersama update ilmu kesehatan dan tidak menyerahkan 100% urusan kesehatan anak kepada tenaga kesehatan. Pada akhirnya diharapkan Ibu dan Ayah menjadi Konsumen kesehatan yg cerdas, dapat jadi mitra sejajar Tenaga kesehatan. Ibu dan Ayah yg melek ilmu kesehatan dapat terhindar dari IRUM / Penggunaan Obat yg Tidak Rasional dan dapat mencegah terjadi Resistentensi Antibiotik. Mohon maaf bila ada kekurangan. Wallahu'alam bissawab. Wassalamu'alaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh

📚 Div. Administrasi 📚
💞〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰
🙏 Islamic Parenting Community 🙏
〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰💞
📌 fan page: https://m.facebook.com/isparentingcommunity

📷 Instagram: @islamicparenting

🐥 twitter: @isparentingcom

🌏 blog: isparenting.wordpress.com

Kamis, 15 Oktober 2015

MENGENAL POSITIF DISIPLIN

🍂🍂🍂🍂🍂🍂🍂
SharingmateriIPC/30
🍂🍂🍂🍂🍂🍂🍂

📆 16 Oktober 2015
📆 3 Muharram 1437
_______________________

📝 Disarikan oleh: Bunga Erlita Rosalia

🚦MENGENAL POSITIF DISIPLIN🚦

X: "Eh bunda! itu anak nya jangan terlalu di kasih banyak aturan! nanti jadi terkekang loh! gak baik buat anak!"
Y: "Tapi jeng, kalau gak saya kasih aturan nanti malah gak tau tata krama. Kayak anaknya ibu A itu loh. Masa kemana mana gak pakai sandal, trua masuk ke rumah saya lagi. Kan kotor rumah saya jadinya"

IPCers pernah mendengar percakapan diatas? atau mungkin pernah mengalaminya?

Disiplin kepada anak adalah hal yang sedikit rumit. Karena pada dasarnya tidak ada patokan atau batasan khusus tentang disiplin pada anak.

Nah, bagaimana sih cara mendisiplinkan anak? Apa sih manfaat nya untuk anak dan orangtua? Mari kita simak sama sama yuk IPC-ers.

------------------------------------💙

1⃣ Disiplin tidak sama dengan emosi😣🙅

Apa itu disiplin? Disiplin artinya adalah melakukan sesuatu hal tanpa kompromi, atau melakukan sesuatu hal yang telah di sepakati tanpa kompromi atau alasan.

Misalkan kita sudah sepakat untuk menerapkan aturan jam tidur pukul 21.00 malam. Maka kita harus mentaati aturan tersebut. Tanpa ada alasan mendesak atau sesuatu hal diluar kehendak kita.

Apa itu disiplin positif?

“Disiplin positif adalah penerapan disiplin yang bertujuan tidak hanya mengatasi masalah tingkah laku, tetapi juga dapat membantu anak mengembangkan rasa percaya diri (self confidence), kedisiplinan diri, tanggung jawab, harga diri (self-esteem) yang sehat serta berbagai keterampilan hidup (life skills). Terutama keterampilan dalam memecahkan masalah.

Biasanya kekeliruan orangtua adalah mengartikan disiplin sebagai 'tiket legal' untuk membentak, menghardik, bahkan memukuli anak. Berlindung di balik kata "saya mau anak saya disiplin! makanya harus saya keraskan dia!". Benar kan seperti itu?

Disiplin tidak ada hubungan nya dengan emosi orangtua, apalagi sampai main cubit, atau pukul.

Disiplin itu adalah sebuah proses belajar untuk anak, dan anak akan belajar langsung dari orangtua nya, lalu jika ayah bunda sudah keduluan emosi, anak akan belajar apa? Alih alih anak belajar disiplin, anak malah akan 'memendam' emosi yang dia terima dari orangtuanya.

Pembiasaan disiplin pada anak memang tidak mudah, banyak rintangan dan halangan. Tapi disinilah kunci disiplin sesungguhnya. Disiplin tidak terbentuk hanya dalam waktu satu dua hari, seminggu dua minggu. Disiplin membutuhkan ketelatenan dan kesabaran. And there is no shortcut. Tidak ada jalan pintas untuk disiplin.

❓❓❓❓❓❓❓
Bagaimana cara mendisiplinkan anak tanpa emosi?

☁ Komunikasikan dengan anak bentuk disiplin apa yang ingin kita lakukan dan minta persetujuan anak.

"Nak, bunda mulai besok bunda akan ajarkan bangun pagi pukul 4 yah. Supaya bisa shalat subuh dengan ayah di masjid, selain itu juga supaya badanmu terasa lebih segar. Setuju ya nak?"

☁Beri apresiasi berupa kalimat positif, pelukan atau ciuman saat pada anak berhasil melakukannya.

"Wah, pintar dan shaleh ya anak bunda. Sudah 3 hari bangun nya tepat pukul 4. Terima kasih ya nak sudah membantu bunda"

☁Komunikasikan dengan anak jika anak mulai lalai dengan kedisiplinannya.

"Nak, bunda perhatikan sejak kemarin kok bangun nya kesiangan terus yah. Ada apa nak? Apakah tadi di sekolah capek sekali?"

☁Jika perlu buat reward dan konsekuensi saat anak mulai lalai dengan disiplin nya. Tapi jangan fokus dengan emosi. Fokus pada tujuan disiplin yang kita buat. Agar anak tetap mengerjakan kedisiplinannya karena fungsi dan tujuannya, bukan karena menghindari konsekuensi yang telah.
disepakati.

"Nak, kita sudah sepakat yah kalau kamu tidak bagun pagi 5 hari berturut turut maka tidak ada jatah menonton tv saat weekend"

❗❗❗ Hati-hati dgn pemberian reward. Sebaiknya reward tidak dijanjikan di awal.

2⃣ Dukungan orang sekitar 👪👪👪

Biasanya salah satu ujian terberat saat orangtua menerapkan disiplin pada anak adalah kurangnya dukungan dari lingkungan. Terutama ayah dan ibu kita yang biasanya sering memanjakan dan mengiyakan keinginan anak. Lalu, bagaimana cara kita membuat lingkungan sekitar menjadi paham bahkan mungkin membantu kita untuk mendisiplinkan anak.

☁ Komunikasikan dengan baik bentuk disiplin yang ingin kita terapkan kepada anak. Berikan fakta.

"Iya eyang, aku tuh lagi ngajarin si kakak supaya gak makan permen. Soalnya permen itu bisa merusak gigi dengan cepat, selain itu juga gak ada kandungan gizinya. Kalau mau manis manis besok si kakak dikasih buah buahan aja ya eyang"

☁ Ikutkan orang sekitar untuk mendisiplinkan anak.

"Eyang, si adek lagi aku ajarin shalat tepat waktu. Besok besok kalau eyang ke masjid coba diajak si adek. Pasti dia seneng banget shalat di masjid sama eyang"

☁ Ucapkan terimakasih saat orang lain membantu kita untuk mendisiplinkan anak. Ini hal simpel, tapi bisa berefek besar. Orang lain akan merasa di apresiasi oleh kita, dan gak 'kapok' untuk bantuin kita mendisiplinkan anak.

"Eyang, terima kasih ya, tadi si adek minta indomie sama eyang gak dikasih, malah dibuatin sop jagung, eh si adek kesenengan banget tuh"

3⃣ Do Not Listen to Nyinyir 🐣

Setiap orangtua memiliki cara mendidik dan mendisiplinkan anak masing2. Tidak ada yang benar, dan tidak ada yang salah selama masih dalam syariat islam. Terkadang kita sering mendengar ke'nyinyir'an orang tentang kedisiplinan kita terhadap anak.

"Eh pah, anak nya ibu itu tuh kalau tidur jam 8 malem loh pah. Apa mulai sekarang si kakak kita buat jadwal tidur jam 9 malem aja?"

Tak perlu mendengar nyinyiran orang, apalagi yang isi nya kalimat negatif dan gak ada manfaat nya sedikitpun. Stick out dengan kedisiplinan yang kita buat, selama tidak keluar dari syariat. Terima masukan positif but do not listen to nyinyir.

4⃣ Berdoa, Sabar dan Ikhlas 🙏🙇

Menerapkan disiplin pada anak pasti menguras tenaga dan fikiran. Belum lagi jika kita memiliki 2 atau 3 anak, itu artinya tenaga siap dikuras habis.

Selipkan doa doa tulus saat kita sedang membereskan mainannya yang seharusnya sudah di bereskan, tapi masih berantakan bahkan ada yang masuk kolong.

Panjatkan doa doa Ikhlas kita saat membereskan makanan anak yang berantakan saat anak belajar memakai sendok.

Minta kepada Allah untuk diberikan hati yang lapang, agar bisa mendidik anak sesuai dengan syariatnya.

Minta kepada Allah untuk dimudahkan langkah kaki anak kita untuk mentaati perintahNya.

Percayalah, semua peluh, keringat, airmata yang kita berikan untuk anak tidak akan sia sia

Bahkan disitulah nikmatnya. Kenapa nikmat? Karena menjadi ibu itu arti nya menjadi pintu syurga.

❤❤❤❤❤❤❤
So....yg perlu dilakukan mulai saat ini adalah: menghargai anak, berikan tanggungjawab
sesuai usia, terapkan aturan dan konsekuensi yg jelas dan tegas, jadilah teladan yang baik serta bersikap adil dan seimbang dalam memberikan penghargaan maupun konsekuensi.

Wallahualam

Referensi:
📕 Bridget Benz Sizer. Seven Tips for Practising Positive Discipline. http://www.pbs.org/parents/talkingwithkids/positive_discipline_tips.html. Diakses pada 16 Oktober 2015

📘Shaura.Menerapkan Disiplin Positif Pada Anak. http://princess-shaura.blogspot.co.id/2012/02/menerapkan-disiplin-positif-pada-anak.html?m=1. Diakses pada 16 Oktober 2015

📚Divisi Program IPC ✏

💞〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰
🙏 Islamic Parenting Community 🙏 
〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰💞

Jumat, 09 Oktober 2015

Pertumbuhan Anak

SAYA BISA SENDIRI!

🎈Minum sendiri ➡ 8-12 bln
🎈Makan sendiri ➡8-14 bln
🎈Pakai Baju  ➡2-3 thn
🎈Gosok Gigi ➡ 2-3 thn
🎈Cuci Tangan ➡2-3 thn
🎈Pakai kaos kaki dan Sepatu ➡ 2-3 thn
🎈Menyisir ➡4-6 thn
🎈Mengikat Tali Sepatu ➡4-6 thn
🎈Milih dan pakai baju ➡4-6 thn
🎈Taruh baju kotor ➡ 4-7 thn
🎈Lipat cucian ➡ 5-7 thn
🎈Ngelap Furniture ➡ 5-7 thn
🎈Menyiram tanaman ➡5-8 thn

Kamis, 08 Oktober 2015

Berbenah Diri untuk anak Pra Sekolah (2 - 6 thn)

📝 Disarikan oleh: Indri Maharani

🌻Istilah self care atau self help diartikan menjadi  menolong diri sendiri, yang diartikan ke dalam kamus bahasa Indonesia adalah “Bina Diri”.

🌻Bina diri adalah “usaha membangun diri individu baik sebagai individu maupun sebagai makhluk sosial melalui pendidikan di keluarga, sekolah dan di masyarakat sehingga terwujudnya kemandirian dengan keterlibatannya dalam kehidupan sehari-hari secara memadai" (Astati, 2010). 

🌻 Bina diri bertujuan untuk mengembangkan keterampilan dasar dalam memelihara dan memenuhi kebutuhan anak sehingga dapat hidup mandiri dan mempunyai tanggung jawab  sesuai kemampuannya baik sebagai makhluk individu maupun sebagai makhluk sosial.

🌻Fungsi  dari kegiatan Bina Diri, yaitu (Widati, 2011:4)

✳ Mengembangakan ketrampilan-ketrampilan pokok atau penting untuk memelihara dalam memenuhi kebutuhan personal

✳ Untuk melengkapi tugas-tugas pokok secara efisien dalam kontak sosial sehingga dapat diterima di lingkungan kehidupan, dan

✳ Meningkatkan kemandirian

🌻Kemampuan bina diri tidak langsung diwariskan alam, melainkan harus dipelajari dalam diri pribadi.

🌻Pada usia 2-6 th anak mulai beranjak menjadi manusia sosial dan belajar bergaul dengan orang lain. Pada masa ini anak akan mengembangkan berbagai ketrampilannya.

🌻 Seperti  Skala maturitas dari Vineland yang dibagi menjadi 8 kategori sebagai berikut:

1⃣ Self-help general (SHG): eating and dressing oneself.
(mampu menolong dirinya sendiri: makan dan berpakaian sendiri)

2⃣ Self-help eating (SHE): the child can feed himself
(mampu makan sendiri)

3⃣ Self-help dressing (SHD): the child can dress himself
(mampu berpakaian sendiri)

4⃣ Self-direction (SD): the child can spend money and assume responsibilities.
(mampu memimpin dirinya sendiri: misalnya mengatur keuangannya dan memikul tanggung jawab sendiri)

5⃣ Occupation (O): the child does things for himself, cuts things, uses a pencil, and transfer objects.
(mampu melakukan pekerjaan untuk dirinya, menggunting, menggunakan pensil, memindahkan benda-benda)

6⃣ Communication (C): the child talks, laughs, and reads.
(mampu berkomunikasi seperti berbicara, tertawa, dan membaca)

7⃣ Locomotion (L): the child can move about where he want to go.
(gerakan motorik: anak mampu bergerak kemanapun ia inginkan)

8⃣ Socialization (S): the child seeks the company of others, engages in play, and competes.
(mampu bersosialisasi: berteman, terlibat dalam permainan dan berkompetisi)

🌻Beberapa upaya yang dapat dilakukan orang tua untuk membiasakan anak agar tidak cenderung menggantungkan diri pada seseorang, serta mampu mengambil keputusan (Mangunsong,2015) :

✴ Beri kesempatan memilih.
Anak yang terbiasa berhadapan dengan situasi atau hal-hal yang sudah ditentukan oleh orang lain akan malas untuk melakukan pilihan sendiri. Sebaliknya, bila ia terbiasa dihadapkan pada beberapa pilihan, ia akan terlatih untuk membuat keputusan sendiri bagi dirinya.

✴ Hargailah usahanya.
Hargailah sekecil apa pun usaha yang diperlihatkan anak untuk mengatasi sendiri kesulitan yang ia hadapi. Orang tua biasanya tidak sabar menghadapi anak yang membutuhkan waktu lama untuk membuka sendiri kaleng permennya, terutama bila saat itu ibu sedang sibuk di dapur, misalnya.

✴ Hindari banyak bertanya.
Pertanyaan-pertanyaan yang diajukan orang tua, yang sebenarnya dimaksudkan untuk menunjukkan perhatian pada si anak, dapat diartikan sebagai sikap yang terlalu banyak mau tahu. Karena itu hindari kesan cerewet.

✴ Jangan langsung memberi jawaban. Meskipun salah satu tugas orang tua adalah memberi informasi serta pengetahuan yang benar kepada anak, namun sebaiknya orang tua tidak langsung menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diajukan. Sebaliknya, berikan kesempatan padanya untuk menjawab pertanyaan tersebut. Tugas Andalah untuk mengoreksinya apabila salah menjawab atau memberi penghargaan kalau ia benar.

✴ Dorong untuk melihat alternatif. Sebaiknya anak pun tahu bahwa untuk mengatasi suatu masalah, orang tua bukanlah satu-satunya tempat untuk bertanya. Masih banyak sumber-sumber lain di luar rumah yang dapat membantu untuk mengatasi masalah yang dihadapi. Untuk itu, cara yang dapat dilakukan orang tua adalah dengan memberitahu sumber lain yang tepat untuk dimintakan tolong.

✴ Jangan patahkan semangatnya.
Tak jarang orang tua ingin menghindarkan anak dari rasa kecewa dengan mengatakan "mustahil" terhadap apa yang sedang diupayakan anak. Apabila anak sudah mau memperlihatkan keinginan untuk mandiri, dorong ia untuk terus melakukanya. Jangan sekali-kali Anda membuatnya kehilangan motivasi atau harapannya yang ingin dicapainya.

📖 Sumber 📖

📕 Astati. (2010) . Bina Diri Anak Tunagrahita. Bandung. Catur Karya Mandiri

📗Mangunsong, F. (2015).Mengembangkan Sikap Mandiri pada Anak. Diakses pada 7 Oktober 2015. https://www.sahabatnestle.co.id/content/view/mengembangkan-sikap-mandiri-pada-anak.html

📘 Widati, S. (2011) : 4. Modul Pengajaran Bina Diri dan Bina Gerak. Diakses pada 7 Oktober 2015. http://file.upi.edu/Direktori/FIP/JUR._PEND._LUAR_BIASA/195310141987032-SRI_WIDATI/MK_BDBG/MODULrevisi.pdf

📚Divisi Program IPC ✏

💞〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰
🙏 Islamic Parenting Community 🙏 
〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰💞

📌 fan page: https://m.facebook.com/isparentingcommunity

📷 Instagram: @islamicparenting

🐥 twitter: @isparentingcom

🌏 blog:  isparenting.wordpress.com

For umy and aby

Resume Diskusi Group
8 oktober 2015

🎈IPC 1 ❎

🎈IPC 2 ✅
Anak menasehati ortu

Video anak kecil yang tengah memberikan ibunya nasihat agar berdamai dengan ayahnya ini menjadi viral. Banyak orang terpesona dan tersenyum sendiri melihat kelancaran sang anak berusia enam tahun itu dalam bertutur kata mengenai pentingnya ‘berteman’.

Tiana, itulah nama anak yang videonya berjudul 'A 6 year old girl give her mom a wake up calls a lesson of life after her parents been divorced’ telah ditonton lebih dari enam juta kali di You Tube. Dalam video tersebut anak enam tahun itu tampak duduk di tangga rumahnya, mengenakan kaos berwarna pink dan mash memakai pampers.

“Mom are you ready to be his friends?” begitu Tiana membuka nasihatnya kepada sang ibu yang merekam omongan panjang sang anak selama dua menit 54 detik itu.

Anak perempuan asal Surrey, British Columbia, Kanada itu kemudian meminta pada ibunya agar tidak bertengkar dengan ayahnya. Dia berkali-kali menekankan ingin ayah dan ibunya berteman, tidak saling membenci.

"I'm trying to do my best in my heart... I want you, Mom, my dad, everyone to be friends. I want everyone to be smiling. Not like being mad. I think you can do it,” ucapnya seperti orang dewasa namun dengan gaya bicara khas anak-anak. Dia bicara sambil sesekali menggaruk wajahnya atau menyentuh jari-jari tangannya.

Dalam wawancara dengan Today, ibunda Tiana, Cherish Sherry mengungkapkan nasihat panjang lebar Tiana untuk dirinya itu terjadi tidak lama setelah sang anak melihat ayah dan ibunya bertengkar di garasi rumah mereka pekan lalu. Ayah dan ibu Tiana, saat ini sudah bercerai. Namun keduanya masih saling bertemu demi putri kecil mereka.

Saat itu di rumah mereka, Cherish sedang memarkir mobil dan menabrak rak sepatu yang ada di garasi. Rak pun rusak dan sepatu-sepatu menjadi berjatuhan. Mantan suami Cherish, kemudian menyalahkan wanita tersebut karena membeli rak yang kurang berkualitas. Keduanya kemudian pun sedikit adu mulut dan hal itu disaksikan Tiana.

Tiana kemudian mengajak ibunya duduk bersama untuk bicara. Dan pembicaraan itu lah yang direkam oleh Cherish kemudian diunggah olehnya ke Facebook pada 16 September. Di halaman situs jejaring sosial itu, video Tiana sudah ditonton lebih dari 11 juta kali.

Orang-orang yang menonton video ini terpesona bukan hanya pada kemampuan bicara Tiana. Tapi juga bagaimana nasihat anak itu sangat mengena untuk para orang dewasa.

“If we live in a world where everyone is mean, everyone is going to turn into a monster,” begitu katanya. ""I just want everyone to be friends. If I can be nice, I think all of us can be nice too,” tambah Tiana mengungkapkan bagaimana seharusnya semua orang bisa saling berteman baik di dunia ini.

Pembahasan singkat tapi pelajaran yg bisa diambil adalah anak adalah pengamat nomor wahid di dunia ini. Anak bisa tau bila ada yg salah diantara ortunya. Dan itu bisa mempengaruhi jiwa anak.

🎈IPC 3 ❎

🎈IPC 4 ✅
Tema diskusi hari ini yaitu
"Father Hunger"

Seorang Ayah akan selalu jd cinta pertama bagi anak perempuannya. Anak yg dekat dengan Ayah nya cenderung menjadi pribadi percaya diri dan mudah beradaptasi dengan lingkungan. Kebalikannya, anak anak yg mengalami Father Hunger memiliki ciri :
*kurang dpt beradaptasi dgn lingkungan luar
*minder
*gay. hasil research melenceng orientasi seksual krn kehilangan sosok Ayah, atau sosok Ayah yg terlalu keras
*kesulitan dlm belajar
*susah mengambil keputusan

Anak anak yg tidak mendapatkan kasih sayang dan pujian dari sosok Ayah biasa nya tumbuh menjadi pribadi yg haus kasih sayang, mudah dirayu oleh lawan jenis. Labil. Menjelang dewasa, ketika menikah, mereka cenderung gampang give up, menuntut cerai, dan mudah menyimpulkan bahwa semua laki laki brengsek. Jika seorang ibu adalah madrastul ula, atau sekolah pertama bagi anak anaknya, maka Ayah adalah Kepala Sekolahnya.

Pertanyaan : Bagaimana dgn anak anak yg ditinggal ayahnya (krn meninggal atau hal lain?) Apa solusi nya?

Jawaban : Bisa dicari pada sosok lelaki sholeh dlm keluarga besarnya, bisa Kakek, Paman atau ustadz/guru. Sebagaimana Rasulullah yg sudah yatim sedari kecil tp di didik dan diasuh oleh Kakek dan Paman nya.

Awalnya, kami membahas tentang makin maraknya kekerasan seksual pada anak (booming lagi di tv karena ada kasus pembunuhan anak dalam kardus). Saat ini, kekerasan seksual pada anak tidak hanya dilakukan oleh orang dewasa, tapi juga dilakukan oleh anak kecil (atau teman seusianya) dalam bentuk bullying, misalnya, menendang atau menyentuh daerah pribadi milik temannya. Saat diskusi berlangsung, semakin banyak fakta fakta yang terkuak tentang kekerasan seksual pada anak kecil, hingga perilaku anak yang makin menyimpang (ke arah seksual) padahal mereka masih dibawah umur.

Untuk menghindari hal tersebut, sebagai orang tua kita perlu mengenalkan aurat sejak dini kepada anak anak, baik laki maupun perempuan. Selain itu perlu untuk kembali ke ajaran quran dan hadits meskipun saat ini telah banyak teori teorin parenting yang muncul. Contoh, gunakan kata jangan untuk keperluan akidah. Contoh yang kedua, saat mandi usahakan untuk mandi terpisah dengan anak.

 "ade,mamah mau pipis. Ade minggir dulu" Saat anak mandi,kadang ada ortu seperti ini Pada dasarnya anak usia 2 tahun keatas sudah mulai faham perbedaan gender. Jika anak terbiasa melihat aurat orang tua,apa yang lama lama terbentu dibenak anak? Oh,mamah aja boleh liatin aurat ke orang lain "ade,cepet buka bajunya." Padahal diruangan itu banyak orang.

Oleh karena itu, kita sbgai calon ibu dan ibu dari anak anak penerus bangsa. Diharapka bs kerjasama dengan suami untuk mengajarkan anak tentang agama.
Terimakasih

🎈IPC 5 ✅
Assalamualaikum. Hari ini IPC 5 cukup banyak yg dibahas:
🍓 Mulai dari curhatan salah satu keluarga IPC 5 yg anaknya terkena down sindrom (DS). Dukungan dan semangat dari keluarga terdekat sangat banyak pengaruhnya terhadap sang bunda. Karna kondisinya saat ini, sang bunda memang membutuhkan kekuatan dan semangat untuk membesarkan karunia yang sangat luar biasa indah dari Allah SWT tersebut.
DS sendiri merupakan kelainan genetik pada kromosom 21. DS ini berdampak pada keterlambatan pertumbuhan dan mental pada anak. Sehingga anak DS biasanya mengikuti beberapa terapi.

🍓Selain itu dibahas juga mengenai materi teh judit. Beberapa tips yg sdh dilakukan bunda2 shalihah utk mengajarkan hapalan Al-Qur'an anak2 di rm sbb:
1. Merekam suara sang anak dan didengarkan kembali
2. Bernyanyi 
3. Bercerita binatang mengkaitkan dengan arti dari surat yg dihapalkan
4. Utk yg sdh sklh Komunikasi dgn guru di sekolah dan mengulang hapalan bersama bunda di rumah sambil bundanya belajar hapalannnya jg😁
Dibuat semenarik mungkin agar sang anak tidak bosan dan antusias menghapal 😍.

🎈IPC 6 ✅
Awalnya, kami membahas tentang makin maraknya kekerasan seksual pada anak (booming lagi di tv karena ada kasus pembunuhan anak dalam kardus). Saat ini, kekerasan seksual pada anak tidak hanya dilakukan oleh orang dewasa, tapi juga dilakukan oleh anak kecil (atau teman seusianya) dalam bentuk bullying, misalnya, menendang atau menyentuh daerah pribadi milik temannya. Saat diskusi berlangsung, semakin banyak fakta fakta yang terkuak tentang kekerasan seksual pada anak kecil, hingga perilaku anak yang makin menyimpang (ke arah seksual) padahal mereka masih dibawah umur.

Untuk menghindari hal tersebut, sebagai orang tua kita perlu mengenalkan aurat sejak dini kepada anak anak, baik laki maupun perempuan. Selain itu perlu untuk kembali ke ajaran quran dan hadits meskipun saat ini telah banyak teori teorin parenting yang muncul. Contoh, gunakan kata jangan untuk keperluan akidah. Contoh yang kedua, saat mandi usahakan untuk mandi terpisah dengan anak.

"ade,mamah mau pipis. Ade minggir dulu" Saat anak mandi,kadang ada ortu seperti ini Pada dasarnya anak usia 2 tahun keatas sudah mulai faham perbedaan gender. Jika anak terbiasa melihat aurat orang tua,apa yang lama lama terbentu dibenak anak? Oh,mamah aja boleh liatin aurat ke orang lain "ade,cepet buka bajunya." Padahal diruangan itu banyak orang.

Oleh karena itu, kita sbgai calon ibu dan ibu dari anak anak penerus bangsa. Diharapka bs kerjasama dengan suami untuk mengajarkan anak tentang agama.
Terimakasih

🎈IPC 7 ✅
Pelecehan seksual

Berawal dari membahas kasus Putri, anak yg dilecehkan (maaf : diperkosa) kemudian ditaruh di kardus dan dibuang di pinggir jalan.
Banyak dr pelaku (dengan usia bervariarif) yg melakukan hal itu tidak hanya karena pengaruh dari media elektronik, namun jg pengaruh lingkungan sekitar.
Salah satu contohnya karena anak melihat orangtuanya saat berhubungan badan.
Maka disitulah orangtua sebaiknya lebih peduli dan menanamkan pendidikan seks sedari dini untuk anak-anaknya.
Dimulai dr hal kecil seperti mengajarkan anak untuk tidur sendiri/pisah tidur dengan orangtuanya di usia 2 tahun.
Pisah tidur dengan saudara di usia 10 tahun, dan tidak boleh berada dalam 1 selimut.
Membekali anak dengan buku bacaan tentang pendidikan seks agar si anak dapat melindungi dirinya sendiri.
Ajari mengenai organ tubuh, apa namanya, apa fungsinya.  Jangan dijadikan hal tabu dalam pembicaraan keluarga.

Kesimpulan :
Peran orangtua sangat penting agar anak terhindar dari pelecehan seksual dan kecanduan pornografi.

🎈IPC 8 ✅
Melatih Anak Makan Sendiri

- Utk mencukupi porsi makan anak,cek kecukupan porsinya. Standarnya adalah kepalan tangan anak.
- Selambat2nya usia 7 tahun anak sudah harus bisa mulai makan sendiri. Maka sebelum 7 tahun kita pastikan proses melatih kemandirian anak berjalan dengan penuh cinta.
-Pembiasaan tingkah laku pada anak minimal adalah 4 tahun.. Bisa dgn mulai men'sounding' anak utk mulai belajar makan sendiri sedini mungkin melihat kondisi si anak..
- Misal mulai men stimulus dgn dibiarkan pegang sendok sendiri, agar dia antusias menyendok sendiri. Stlhnya dia akan mulai bisa makan sendiri sebelum usia 2 tahun, serta diajari bahwa makanan dihadapannya itu akan dimakan bukan buat mainan atau dianggurin.
-Apabila tumbuh kembang emosinya bagus, proses belajarnya akan lancar2 terus. Tapi kalau usia satu tahun lebih perkembangan emosinya lagi labil, itu juga bisa pengaruh ke perkembangan kemandiriannya. Shg harus dipantau terus tumbuh kembang emosi anaknya.
- Awal BLW biasanya makannya sambil dibuat mainan, shg ibunya jgn bosan utk ekstra bebersih.
-Sisi positifnya anak mau nyoba makanan apa aja, krn rasanya jg alami dan ga dicampur.

🎈IPC 9 ✅
1⃣ jika anda masih memiliki banyak pertanyaan mengenai haram/halalnya vaksinasi,berarti anda perlu membeli buku ini :

Alhamdulillah buku kami "Vaksinasi Mubah dan Bermanfaat" telah tercetak
Muraja'ah: ustadz DR. Arifin Badri, MA
(Doktor Jurusan Fikh Alumni Universitas Islam Madinah)

KATA PENGANTAR:
1⃣ Prof. dr. Cissy B. Kartasasmita, Sp.A (K), M.Sc, Ph.D
(Ketua Satgas Imunisasi PP IDAI 2014-2017)

2⃣ Prof. dr. Budi Mulyono, Sp.PK (K), MM
(Kepala Bagian Patologi Klinik UGM, Direktur RSUP DR. Sardjito Yogyakarta 2009-2012)

3⃣ dr. Piprim Basarah Yanuarso, Sp. A (K)
(Founder Rumah Vaksin, Sekjen PP IDAI 2014-2017)

4⃣ DR.Med. dr. Suwarso Sp.PK (K)
Ahli Virologi dan konsultan Praktisi Vaksinasi

📚 PENERBIT: PUSTAKA MUSLIM YOGYAKARTA
Silahkan hubungi untuk memesan
Silahkan SMS/WA ke nomor:
081329803213
Harga Rp.30.000

2⃣ jika biasanya kita lebih fokus pada bagaimana perjuangan kita saat hamil dan melahirkan...maka kita seharusnya mampu mentafakuri kebesaran Alloh yang telah menciptakan makhluk kecil dalam rahim kita...bagaimana Maha Sempurnanya Ia yang membuat segumpal daging tersebut berubah menjadi bayi mungil nan lucu dan menggemaskan...MashaAlloh...betapa Alloh sebaik-baik pencipta dan pemelihara.

3⃣ singkatnya...apa yang kita tanam itulah yang akan kita panen...apa yang kita perbuat,tunjukkan pada anak-anak kita,itulah yang akan mereka perbuat kepada kita..."children see children do"

🎈IPC 10 ✅

"MEMUJI ANAK, ADA ILMUNYA LHO!" 😉

Ibu mana yang ngga suka memuji anak sendiri? Pujian adalah motivator eksternal. Tujuan mendisiplinkan adalah membangkitkan motivator internal. Oleh karena itu, memberi pujian tidak semudah membuka mulut. Pelajari cara memuji yang tepat agar anak belajar membangun motivasi internal.

Berikut beberapa hal yang patut diperhatikan :
1. Spontan, dalam berbagai situasi.
"Kelihatannya PRnya sulit, tapi kamu tekun sekali mengerjakannya"

2. Spesifik
"Wah, aku suka gambar ini karena warnanya bergradasi dan yang kecil-kecil diwarnai juga

3. Tidak ada pesan tersembunyi
Bukan untuk menyindir. "Wah, keren banget kakak bisa selesai cepat. Adik keren juga kan? Masa gitu aja ngga bisa."

4. Fokus pada kepuasan internal (diri sendiri)
"Kamu rapi sekali menata mainannya. Enak ya, jadi gampang kalo mau nyari pasangannya"

5. Bukan untuk memanipulasi
"Anak baik, tolong ambilkan tas itu ya"

6. Puji usahanya, bukan hasilnya (Proses)
"Wah, ibu lihat tadi kamu mencoba mengambil sendiri, tumpah sedikit tak apa".

7. Tulus
Sebab dan situasinya jelas untuk anak
"Terimakasih ya, kamu menolong bukakan pintu".

Pujian itu pada dasarnya baik, yaitu bila ditujukan sebagai motivator eksternal dan bisa diterapkan jadi alat mendisplinkan anak, tetapi salah-salah jadi pedang bermata dua. Maka, pelajari ilmu memuji dalam proporsi yang rasional 😊